Nasihat Diri

Saat saat yang terasa amat cepat
Seperti baru kemarin bermain di belakang rumah
Berlarian mengejar awan yang pongah
Lompat tali dan lempar sandal kegirangan

Masih ingatkah
Ketika masalahmu hanya jatuh dari sepeda
bukan jatuh cinta
Ketika tangisanmu hanya kalah lompat tali 
bukan patah hati
Ketika kerisaumu hanya suruhan tidur siang
bukan omongan orang

Bukahkah tidak terasa kau sudah menjadi besar
Lihatlah, betapa banyak yang kau buat bahagia
Betapa bangganya semesta
Melihatmu sudah berjuang begitu keras

Kau sungguh hebat
Sungguh sungguh hebat
Teruslah menggenggam mimpi mimpi
Walau banyak yang akan kau hadapi

Aku percaya
Akan lebih banyak kebahagiaan
yang akan kau tebar
Dan akan lebih besar keberkahan
Yang akan kau dapat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Klaten

Laporan Pengamatan

Kawan